Minggu (23/12/2012) pukul 07.00 WIB dilaksanakan kerja bakti masal yang melibatkan Warga di tiga wilayah yaitu RW. 05 , RW. 06, RW. 07 dan Kelompok Tani Dusun Kronggahan. Kerja bakti dilaksanakan untuk pengerukan aliran saluran irigasi yang melintas di tiga wilayah RW. tersebut.
Seperti diketahui bersama bahwa saluran irigasi di wilayah tiga RW. tersebut banyak digunakan warga untuk pemeliharaan ikan di kolam, pengairan irigasi, mencuci, dan lain sebagainya.
Setiap datangnya musim penghujan mesti terjadi banjir atau luapan air yang banyak. Begitu juga di wilayah RW. 05, luapan air dari saluran irigasi menggenangi beberapa rumah, hal ini menyebabkan banyak timbulnya beberapa macam penyakit.
Untuk mengurangi luapan air dari saluran tersebut salah satu cara adalah dilakukan pengerukan, dimana setiap terjadi banjir material seperti batu, pasir dan sampah akan menambah sedimen sehingga saluran menjadi dangkal.
Cetak Halaman Ini

Silahkan baca juga yang ini :